Jumat, 25 April 2025

DISKOMINFOTIKSAN, DUMAI - Pemerintah Kota Dumai melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah melaksanakan kunjungan ke Balai Wilayah Sungai Sumatera (BWSS) III dan Kementerian Pekerjaan Umum Republik Indonesia dalam rangka pemaparan review Master Plan dan proses rancangan Detail Engineering Design (DED) Pengendalian Banjir di Kota Dumai, Rabu-Kamis (23-24/4/2025). 

Kunjungan ini dipimpin langsung oleh Kepala Dinas PU Kota Dumai Riau Satrya Alamsyah, ST., M.T didampingi Kabid Perekonomian, SDA, Infrawil Bappeda Kota Dumai Insani Taqwa Saili dan Kabid SDA Wan Rieko Candra, ST.

Untuk kunjungan di BWSS-III, Pemko Dumai disambut oleh Kasi Keterpaduan Pembangunan Infrastruktur SDA BWSS-III Virdiyana Yuser, ST., M.Sc dan tim. Sedangkan di Kementerian PU, kedatangan Pemko Dumai disambut langsung oleh Direktur Bina Teknik pada Dirjen SDA yakni Dr. Ir. Muhammad Rizal, M.Sc beserta tim.

Pada kedua lokasi, Pemerintah Kota Dumai memaparkan secara rinci review Master Plan dan proses rancangan DED Pengendalian Banjir yang telah dilaksanakan. Adapun terdapat beberapa rekomendasi serta catatan yang diberikan BWSS-III beserta Kementerian PU terhadap pemaparan Pemerintah Kota Dumai.

Untuk BWSS-III terdapat beberapa arahan seperti lahan yang dibebaskan dengan lebar 15 meter harus bersih, dokumen lingkungan yang ada harus terus di update sesuai kondisi lapangan, prioritas penanganan harus jelas, kajian terhadp dampak ke segmen lainnya dan terakhir yakni mengkaji metode serta skema pelaksanaan ketika pembangunan berlangsung.

Sedangkan di Kementerian PU terdapat pula beberapa input yang diberikan yakni kajian teknis mengenai dampak, metode pelaksanaan kegiatan, dan dokumen pendukung mengenai kondisi lahan. Selain itu terdapat arahan yaitu mengkaji neraca air Sungai Dumai dari hulu ke hilir terkait water balance, memperhatikan debit kapasitas, dan koordinasi dengan Direktorat Sungai Pantai serta balai pendukung lainnya.

Direktur Bina Teknik turut menyampaikan bahwa timnya siap membantu Pemko Dumai untuk menghubungkan komunikasi dengan Direktorat Sungai Pantai mengenai kajian teknis DED Pengendalian Banjir Sungai Dumai.

Ketika diwawancara, Kepala Dinas PU mengungkap bahwa kunjungan sekaligus pemaparan ini menunjukkan keseriusan Pemerintah Kota Dumai dalam penanggulangan banjir sesuai arahan Walikota Dumai H. Paisal, SKM., MARS.

Riau Satrya menyebut bahwa sejauh ini progres perencanaan berjalan baik dan beberapa kegiatan seperti pembebasan lahan selebar 15 meter di kawasan Bantaran Sungai Dumai segera dilangsungkan. Kepala Dinas PU ini turut menyebut bahwa seluruh unsur Pemko Dumai yang terlibat dalam penanggulangan banjir terus bergerak.

"Sejauh ini program penanggulangan banjir di Kota Dumai terkait perencanaan dan tahapan awal menunjukkan progres yang baik. Kami terus membangun komunikasi baik dengan seluruh pihak yang memiliki kewenanangan. Sama sama kita berharap pembangunan segera dilaksanakan dengan dukungan dari Pemerintah Pusat dan Pemerintah Provinsi" tutur Riau Satrya.

"Untuk masyarakat Kota Dumai, kami berharap betul dapat mendukung program penanggulangan banjir ini dengan aksi aksi yang bisa dilakukan. Seperti menjaga aliran air dari sumbatan, tidak membuang sampah sembarangan, taat pajak untuk pembangunan, dan langkah positif lainya" ujar Kepala Dinas PU menutup sesi wawancara. 

Info Lainnya

Idul Fitri 1446 H Tahun 2025 di Kota Dumai

Rapat Perdana Pemko Dumai bersama Wali Kota & Wakil Wali Kota Dumai Th.2025

Berita & Info Lainnya

Link