Jumat, 04 April 2025

DISKOMINFOTIKSAN DUMAI - Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (Diskominfotiksan) Kota Dumai H Khairil Adli menyambut hangat kunjungan kerja Diskominfo dan rekan-rekan jurnalis asal Kota Padang Panjang yang dipimpin langsung oleh Kepala Diskominfo Padang Panjang Ampera Salim, bertempat di Ruang Rapat Wan Dahlan Ibrahim, Selasa (12/11/2024).

Dalam pantauan Tim Peliput Kominfo Dumai, ada berbagai hal yang menjadi topik diskusi bersama antara Diskominfotiksan Kota Dumai bersama rombongan Diskominfo Kota Padang Panjang mengenai program kerja dan inovasi layanan yang dijalankan khususnya untuk memperkuat sinergi dengan rekan-rekan media.

Kepala Diskominfo Kota Padang Panjang Ampera mengungkapkan bahwa dipilihnya di Kota Dumai sebagai lokasi kunjungan kerja, dikarenakan Kota Dumai kini dinilai berhasil dalam mempromosikan daerah, termasuk menjalin hubungan baik dengan awak media khususnya wartawan.

"Tentunya kami sangat antusias melihat dan mempelajari bagaimana cara Kominfo Dumai berhasil menjadi corong informasi daerah serta pengurusan kerjasama dengan media sekaligus untuk mengetahui kiat-kiat menjalin silaturahmi yang baik dengan para wartawan," ungkapnya

??????Disisi lain, Kepala Diskominfotiksan Dumai Khairil Adli menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungan kerja yang dilakukan Diskominfo Kota Padang Panjang bersama 35 awak media Kota Padang Panjang.

Disampaikannya bahwa kemajuan suatu daerah memang tidak terlepas dari kerjasama yang baik antara pemerintah daerah dengan media massa.

"Kami terus melakukan komunikasi dan kerjasama yang baik dengan para pemilik media maupun wartawan. Bahkan, Pemko Dumai sendiri telah menyiapkan satu kantor untuk Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kota Dumai guna memudahkan kerjanya," ungkap Khairil Adli.

Lebih lanjut disampaikan Adli bahwa kerja dengan media pemberitaan sangatlah penting dalam memberikan informasi kepada publik, karena media merupakan ujung tombak dan jantung dari segala informasi.

Ia berharap, hasil kunjungan kosultasi dan koordinasi di Kota Dumai bisa memberikan manfaat dan kontribusi positif untuk kemajuan Kominfo Kota Padang Panjang.

"Semoga silaturahmi yang kuat ini bisa memajukan Kominfo Dumai dengan Kominfo Padang Panjang dalam memberikan pelayanan yang lebih baik kedepan untuk masyarakat," pungkasnya.

Kunjungan kerja Diskominfo Kota Padang Panjang dan wartawan dengan Diskominfotiksan Dumai berjalan lancar. Pertemuan ditutup dengan foto bersama dan saling tukar cindera mata.

Hadir dalam kesempatan tersebut Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik (IKP) Diskominfotiksan Dumai Muhammad Saddam, Ketua PWI Kota Dumai Bambang Prayitno, dan Ketua PWI Kota Padang Panjang Isril Naidi.

Info Lainnya

Wako & Wawako Dumai ikuti Gladi Bersih Persiapan Pelantikan Kepala Daerah oleh Presiden RI

Wako & Wawako ikuti Gladi Pelantikan Kepala Daerah di Jakarta Th. 2025

Berita & Info Lainnya

Link