Rabu, 15 Januari 2025

DUMAI, DISKOMINFOTIKSAN- PJs Wali Kota Dumai, T.R. Fahsul Falah, S.Sos., M.Si menghadiri sekaligus membuka Rilis Inflasi Kota Dumai Bulan September Tahun 2024 dan Rapat Koordinasi TPID Kota Dumai yang bertempat di Ruang Rapat Diskomimfotiksan, pada hari Selasa (01/10/2024). 

Rilis Inflasi Kota Dumai Bulan September Tahun 2024 dan Rapat Koordinasi TPID Kota Dumai tersebut merupakan agenda rutin yang akan dikeluarkan setiap awal bulan yang dilaksanakan secara daring.
Berdasarkan data yang diperoleh dari Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Dumai bahwa pada bulan September 2024, terjadi deflasi dari bulan ke bulan sebesar 0,23%, inflasi dari tahun ke tahun sebesar 1,64% dan inflasi dari tahun hingga saat ini sebesar 1,18%. 

Dalam sambutannya, PJs Wali Kota Dumai, T.R. Fahsul Falah, S.Sos., M.Si mengucapkan saya mengucapkan terima kasih kepada tamu undangan yang menyempatkan hadir  guna melaksanakan rapat koordinasi sekaligus nantinya melakukan rakor pengendalian TPID Kota Dumai. 

"Saya mengucapkan terima kasih kepada kita yang menyempatkan hadir disini guna melaksanakan rapat koordinasi sekaligus nantinya melakukan rakor pengendalian TPID Kota Dumai. Ketahuilah bahwa, kondisi inflasi yang rendah dan stabil merupakan prasyarat bagi pertumbuhan ekonomi yang berkesinambungan yang pada akhirnya memberikan manfaat bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat", tuturnya. 

Angka inflasi menjadi salah satu ukuran kinerja kepala daerah, terutama dalam pengendalian harga di wilayahnya. Oleh karena itu, keterlibatan langsung pejabat daerah dalam rilis ini diharapkan dapat membantu upaya pengendalian harga yang lebih efektif. 

"Saya juga berharap dengan adanya koordinasi ini, pejabat daerah bersama TPID dapat lebih aktif dalam mengikuti Rilis Angka Inflasi Bulanan sebagai bentuk langkah strategis dalam menjaga stabilitas harga di daerah", jelasnya. 

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Dumai Drs. Morhan Tambunan, M.Si dalam paparannya menyebutkan rilis statistik inflasi yang akan dijelaskan tersebut untuk bulan September 2024. 

"Penyumbang utama inflasi bulan September 2024 secara tahun ke tahun adalah dari kelompok Makanan, Minuman dan Tembakau dengan andil  0,57%, Kelompok Transportasi dengan andil deflasi 0,40% dan Kelompok Perawatan Pribadi dan Jasa Lainnya dengan andil 0,37%", jelasnya. 

Turut hadir dalam kegiatan tersebut yaitu, Kapolres Dumai atau yang mewakili, Dandim 0320 Dumai atau yang mewakili, Kepala BPS Kota Dumai, Kepala Bulog Sundrive Dumai, Kepala OPS dan pejabat struktural di Lingkungan Pemko Dumai,  Ketua Kadin Kota Dumai serta para peserta rapat lainnya. 

Info Lainnya

RECAP KEGIATAN PEMERINTAH KOTA DUMAI TAHUN 2024

Launching Brandbook DUMAI KOTA IDAMAN Th. 2024

Berita & Info Lainnya

Link